Pengusaha: Tugas Gubernur BI Baru Lebih Ringan

Sofjan Wanandi, Ketua Umum APINDO
Sumber :
  • VIVAnews/Tri Saputro
VIVAnews -
Arti dan Peran Amicus Curiae yang Diajukan Megawati dan Habib Rizieq ke MK
Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Sofjan Wanandi menilai tugas gubernur Bank Indonesia yang baru akan lebih mudah. Sebab, sebagian wewenang telah dialihkan kepada Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Toyota Fortuner Hybrid Sudah Ada di Diler, Segini Harganya

"Tugas gubernur BI lebih ringan daripada tugas Menteri Keuangan. Maksudnya, sebagian kekuasaan BI bisa dialihkan kepada OJK," katanya di Jakarta, Rabu 27 Februari 2013.
Heboh Warga Dubai Asyik Main Jet Ski saat Kebanjiran, Warganet: Baru Mau Kirim Mi Instan


Sofjan menjelaskan, kalangan pengusaha tidak keberatan jika Presiden menunjuk Menteri Keuangan, Agus Martowardojo menggantikan Darmin Nasution yang masa jabatannya akan habis pada Mei 2013 mendatang.


Ia menilai bahwa sosok Agus sebagai orang yang tepat menjabat sebagai gubernur BI, karena kemampuan dan pengalaman panjang di sektor keuangan. "Pencalonan gubernur BI ini sebenarnya wewenang presiden," katanya.


Bagi Sofyan, yang terpenting saat ini adalah mencari sosok Menteri Keuangan yang baru pengganti Agus Marto bila terpilih menjadi gubernur BI. Tugas Menteri Keuangan saat ini lebih berat, karena harus menjaga perekonomian Indonesia agar tetap aman.


"Untuk Menkeu carilah yang terbaik, karena ia harus bisa menekan krisis keuangan, meningkatkan pendapatan negara, dan bisa mengajak orang-orang untuk membayar pajak secara benar," tuturnya. (asp)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya