Hari Pertama Kampanye, Agus Yudhoyono Bicara Tiga Program

Calon gubernur DKI Jakarta, Agus Harimurti Yudhoyono.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Anwar Sadat

VIVA.co.id – Hari pertama kampanye Pilkada serentak 2017, calon Gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono mulai berbicara terkait program.

Darmizal Sebut Somasi SBY Tidak Memiliki Dasar Hukum

Agus mengatakan, setidaknya saat ini ada tiga program utama yang akan diusungnya. Jika diberi kesempatan memimpin Jakarta, yang akan menjadi fokus utamanya adalah mengentaskan kemiskinan.

Untuk mengentaskan kemiskinan, menurut Agus, sangat berhubungan dengan pendidikan. Untuk itu, ia juga akan meningkatkan mutu pendidikan di DKI Jakarta.

Siap Hadapi Demokrat, Prof Yusuf Henuk: Tidak Ada Bahasa Menghina

"Kebetulan, saya dan Ibu Sylviana Murni sangat menyukai dunia pendidikan. Lewat pendidikan, kita tarik saudara kita dari lingkaran kemiskinan," ungkap Agus saat ditemui di Jakarta Pusat, Jumat 28 Oktober 2016

Selain kemiskinan dan pendidikan, yang juga menjadi fokusnya adalah meningkatkan kesehatan masyarakat, terutama kesehatan perempuan.

Curhat AHY yang Jadi Korban Hoax Lantaran Demokrat Tolak UU Ciptaker

Suami Annisa Pohan itu memberi contoh, seorang ibu yang sehat dan cerdas akan lebih mempengaruhi kualitas anaknya, ketimbang suami.

"Oleh karena itu, saya senang bisa berpasangan dengan Ibu Sylviana Murni, karena ia akan bisa fokus pada kesehatan wanita." ujar Agus.

Ketiga hal tersebut, lanjut Agus, akan menjadi indikator untuk membangun manusia. "Karena, membangun Jakarta harus juga membangun manusianya, bukan hanya pembangunan fisik," ungkapnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya