Rossi Stres Berat Jelang MotoGP Jepang

Pembalap MotoGP, Valentino Rossi, melakukan aksi shoey di GP San Marino.
Sumber :
  • MotoGP.com

VIVA.co.id – Pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi mengaku stres jelang MotoGP Jepang, akhir pekan ini. Itu karena pembalap asal Italia ini bakal menghadapi 3 balapan beruntun dalam 3 pekan ke depan.

Seperti Rossi, Marc Marquez Sadar Jika Pedro Acosta Berpeluang Juara Dunia

Dimulai dengan balapan di Twin Ring Motegi, akhir pekan itu. Setelah itu, berturut-turut bakal ada balapan di Phillip Island dan Sepang.

"Tiga balapan beruntun selalu berlangsung rumit. Ini bukan cara terbaik, karena Anda bisa mengalami masalah kecil (cedera) di balapan pertama dan rugi besar. Saya tak pernah suka dengan tiga balapan berturut-turut, saya stres berat," kata Rossi seperti dilansir Crash.

Maverick Vinales Cetak Sejarah yang Tak Pernah Diraih Valentino Rossi, Ada Andil Suzuki

"Di sisi lain, Anda lebih sering berada di atas sepeda motor, jadi bisa semakin cepat dan lebih cepat lagi. Tiga trek tersebut juga fantastis. Saya suka Motegi, terlebih Phillip Island dan Sepang. Saya selalu senang tampil di MotoGP di tiga trek ini," lanjutnya.

Rossi saat ini berada di posisi kedua dengan raihan 196 poin, atau kalah 52 poin dari Marc Marquez di puncak klasemen. Sedangkan dengan Jorge Lorenzo di peringkat tiga, Rossi unggul 14 poin dari 14 balapan yang sudah dilakoni.

Valentino Rossi Gagal, Maverick Vinales Sukses

"Ini adalah trek yang bagus untuk kami. Saya sudah beberapa kali naik podium, dan motor kami kompetitif. Namun, setiap tahun berbeda. Kami harus memahami kondisi ban dan cuaca. Tahun lalu, balapan berlangsung saat hujan dan saat ini sangat dingin," ucap Rossi.

Pembalap Pramac Racing, Jorge Martin

Siap Tinggalkan Ducati, Pramac Racing Mulai Negosiasi dengan Yamaha

Pramac Racing habis masa kontraknya sebagai tim satelit Ducati di akhir musim MotoGP 2024. Kabarnya, mereka siap tinggalkan Ducati dan bakal gabung Yamaha di musim depan.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024