Pesan Terakhir Terpidana Mati untuk Jokowi

Detik-Detik Jelang Eksekusi Mati di Nusakambangan
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Idhad Zakaria

VIVA.co.id - Salah satu terpidana mati, Humphrey Ejike warga negara Nigeria memiliki pesan terakhir sebelum menjalani operasi eksekusi mati tahap tiga. Ia meninggalkan pesan untuk Presiden Joko Widodo. 

Dua Tahun Haris Azhar Simpan Rahasia Freddy Budiman

Pesan tersebut disampaikan Ejike kepada kuasa hukumnya, Ricky Gunawan. "Kalau ke Jokowi dia bilang semoga Tuhan menyentuh hatinya. Disampaikan tadi sore," kata Ricky saat dikonfirmasi di Jakarta, Kamis, 28 Juli 2016.

Ejike menyatakan, sudah siap dan kuat dalam menjalani eksekusi mati yang akan dilakukan di Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah.

Polri, TNI dan BNN Diminta Cabut Laporkan Haris Azhar

Namun, saat disinggung soal tempat disemayamkannya Ejike setelah dieksekusi, Ricky enggan memberikan bocoran. "Kalau untuk itu saya belum mau ngomong," katanya.

Sejauh ini, sudah ada 14 terpidana mati yang akan dieksekusi di Pulau Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah. 

5 Fakta Guillotine, Pisau Raksasa untuk Eksekusi Mati
Koordinator Komisi untuk Orang Hilang dan Tindak Kekerasan (Kontras) Haris Azhar

Johan Budi Harusnya Tanggapi Laporan Haris Azhar

Kepolisian harusnya tenang dan tidak mempermasalahkan Haris Azhar.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016