Gerbang Tol Cikunir 2 Ambruk

Tol Jakarta-Cikampek Macet

Gardu Tol Cikunir 2 ambruk
Sumber :
  • Twitter TMC Polda Metro
VIVA.co.id
Besok, Polisi Berlakukan Lawan Arus di Tol Cikampek
- Hujan lebat yang disertai angin kencang siang ini, membuat Gerbang Tol Cikunir 2 di ruas jalan tol Jakarta-Cikampek ambruk. Akibatnya, petugas menutup akses jalan tol menuju gerbang ini.

Didominasi Kendaraan Pribadi, Tol Jakarta-Cikampek Padat
Penutupan akses jalan ini, menimbulkan kemacetan lalu lintas di ruas tol Jakarta-Cikampek dari arah Cikampek ke Jakarta. Kemacetan mengular sepanjang lima kilometer.

Menghindari 'Jebakan' Macet Libur Panjang
"Mulai padat dari Bekasi Barat, mulai kilometer 15 sampai kilometer 10," kata petugas call center PT Jasa Marga Tbk, Riko saat dihubungi VIVA.co.id, Minggu 14 Februari 2016.

Untuk sementara, petugas mengalihkan kendaraan dari Bekasi Barat menuju Kampung Rambutan agar keluar di pintu tol Halim. Selanjutnya, kendaraan bisa masuk kembali di pintu tol UKI.

"Ditutup total, tidak bisa dilewati," jelas Riko.

Sementara itu, arah sebaliknya, dari Jakarta menuju Cikampek tidak mengalami kendala, dan lalu lintas berjalan normal.

"Untuk ke arah Cikampek normal, karena gerbang tol Cikunir 1 tidak mengalami masalah," ujar Riko. (asp)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya