Penjualan Sedan Ciaz Bakal Bergantung Perusahaan Taksi?

Sedan Suzuki Ciaz.
Sumber :
  • www.rushlane.com

VIVA.co.id - Kehadiran sedan terbaru Suzuki, Ciaz, memang belum memperlihatkan tajinya di pasar otomotif nasional. Maklum, peluncuran Suzuki Ciaz yang dilakukan akhir 2015 lalu bertepatan dengan kondisi ekonomi dan pasar otomotif yang melemah.

Tak hanya itu, peluncuran Suzuki Ciaz itu juga dirasa kurang tepat karena pasar sedan masih stagnan, bahkan bisa disebut belum mengalami peningkatan yang signifikan.

Hanya saja, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) selaku agen tunggal pemegang merek Suzuki Mobil di Indonesia memiliki strategi khusus untuk menjual Suzuki Ciaz di Indonesia adalah dengan menyasar untuk armada taksi.

Bahkan, Deputy Managing Director PT SIS, Davy J Tuilan, menyatakan hingga saat ini ada beberapa perusahaan taksi yang sedang melakukan proses negosiasi dengan Suzuki. "Cuma yang realisasi belum, ada beberapa perusahaan sih,” kata Davy kepada VIVA.co.id.

Alasan Suzuki Begitu Perkasa di Negeri Hindustan

Davy juga tidak menampik, bahwa sedan untuk pasar taksi masih menggiurkan. Hanya saja, lanjut dia, untuk menjadi sebuah mobil menjadi armada taksi haruslah mengikuti aturan pemerintah.

Selain itu, kata dia, untuk wilayah DKI Jakarta, saat ini pemerintah provinsi sedang menggodok agar taksi yang beredar merupakan mobil yang memiliki kapasitas tujuh penumpang.

Davy menuturkan, meski prospek taksi masih banyak, namun Suzuki tetapi tak mau sumbar soal berapa kenaikannya jika menjual Ciaz sebagai mobil armada taksi.

"Karena pada waktu mereka bicara perusahaan A minta dihilangin ini itunya, dan perusahan  B minta ini itunya juga, jadi kita harus bicarakan dengan perusahaannya dan dengan spesifikasi retail,” tutup Davy.

Bocoran Tampang Suzuki Swift Sport 2017 Dibalut Warna Kuning

Sebagai catatan, Suzuki Ciaz dengan status harga on the road (OTR) Jakarta dibanderol Rp275 juta, untuk tipe transmisi manual (M/T) dan Rp285 juta untuk tipe transmisi otomatis (A/T).

(ren)

Cari Diskon Mobil Suzuki? Berikut Daftarnya
Mobil kejutan Jimny di GIIAS 2016

Mobil Kejutan dari Suzuki, Apakah Sang Legenda Jimny?

Mobil ini masih terselubung tirai.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016