Misteri Kematian Wanita Setengah Telanjang di Surabaya

Sumber :
  • Januar Adi Sagita

VIVA.co.id - Identitas wanita muda yang ditemukan tewas dengan kondisi setengah telanjang di Jalan Brawijaya, Gang Kedurus, Surabaya, hingga kini belum diketahui. Tapi, menurut warga, aroma busuk yang menyeruak dan tercium warga yang mengarahkan adanya mayat wanita malang itu. Padahal, mayat tersebut baru berumur satu hari.

Demi Pokemon, Pelajar SMA Bunuh Siswa SD

"Makanya aneh, baru satu hari tewas, tapi bau busuknya sudah seperti tewas tiga hari," kata warga bernama Jafar di lokasi kejadian, Sabtu 6 Februari 2016.

Jafar mengungkapkan, warga sebenarnya sudah mengetahui kedatangan wanita itu sebagai tamu di kamar indekos Masud. Bahkan, warga sempat menegur Masud, karena perempuan itu sudah tiga hari tidak keluar kamar.

Pria Ciputat Ditemukan Tewas dengan Tangan, Kaki Terikat

"Tapi, katanya Masud, kalau perempuan itu sedang sakit, makanya dibiarkan saja di dalam kamar," kata Jafar.

Sementara itu, Wakil Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya Kompol Manang Soebeti mengungkapkan, dari olah tempat kejadian perkara, polisi juga menemukan bukti tambahan lainnya selain sebatang balok kayu, serta helm dan diduga milik Masud.

Diduga Bunuh Suami, Bidan di NTT Kerap Telanjang

"Ada bercak darah dan itu menguatkan dugaan kami, kalau korban memang tewas karena dibunuh, dan dipukul bagian belakang kepalanya," kata Manang.

Sementara itu, terkait dengan dugaan pelaku yang mengarah pada Masud, Manang masih memberikan jawaban diplomatis. "Kami masih melakukan penyelidikan terhadap kasus itu, dan belum bisa langsung memberikan kesimpulan terkait pelaku," kata Manang.

Meski demikian, Manang mengakui jika Masud sampai saat ini masih belum diketahui keberadaannya. "Usai kasus itu, yang bersangkutan memang belum terlihat sama sekali," ujarnya.

Sebelumnya, pembunuhan itu terjadi Sabtu 6 Februari 2016. Korban pertama kali ditemukan tewas dalam keadaan setengah telanjang. Tepatnya, hanya mengenakan pakaian dalam.

Polisi menemukan sejumlah barang bukti di TKP. Di antaranya sebatang balok kayu, helm, bercak cairan putih yang diduga sperma, dan bercak darah. Sayang, hingga saat ini polisi masih belum mengetahui identitas korban. Sebab, polisi sama sekali tidak menemukan kartu identitas pada korban.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya