Angkatan Muda Siliwangi Tetap Tuntut Maaf Habib Rizieq

Habib Rizieq
Sumber :
  • VIVAnews/Adri Irianto

VIVA.co.id - Angkatan Muda Siliwangi (AMS) tetap menuntut Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Muhammad Rizieq Shihab, terkait ceramahnya di Purwakarta, Jawa Barat, yang memplesetkan salam sunda sampurasun menjadi campur racun.

Demi membuktikan sampurasun adalah salam orang Sunda yang telah digunakan sejak zaman leluhur, ormas Sunda, tokoh dan para kepala daerah di seluruh Jawa Barat malam ini menggelar pagelaran bertajuk 'Nyanyian Salam Sunda, Sampurasun' di Bandung, Jawa Barat.

Dalam pernyataan bersama, mereka menuntut Habib Rizieq meminta maaf kepada masyarakat Sunda. Meski telah melaporkan Habib Rizieq kepada polisi, mereka tetap menuntut pentolan FPI itu minta maaf.

Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi yang juga dituding mengajarkan aliran sesat dengan gaya kesundaannya, mengaku tidak ambil pusing terhadap sikap Habib Rizieq.

"Tidak ambil pusing, tetapi alangkah baiknya Habib Rizieq minta maaf kepada masyarakat Sunda," katanya.

Seperti diketahui, terkait kasus ini Polda Jabar akan memanggil sejumlah saksi. Setelah itu, polisi baru akan memanggil Habib Rizieq.

"Setelah itu baru kami memanggil terlapor (Rizieq Shihab)," kata Kepala Bidan Hubungan Masyarakat Polda Jabar, Komisaris Besar Polisi Sulistyo Pudjo Hartono, melalui pesan singkat kepada VIVA.co.id, Jumat, 27 November 2015.

Rizieq Shihab diadukan Angkatan Muda Siliwangi (AMS) kepada Polisi atas tuduhan penghinaan salam Sunda. Rizieq memelesetkan sampurasun menjadi campur racun itu dalam sebuah ceramah di Purwakarta, Jawa Barat, pada 13 November 2015.

Ketua Umum AMS, Noeriy Ispandji Firman, mengatakan bahwa ucapan Rizieq telah melukai hati masyarakat Sunda. Sampurasun adalah identitas bangsa di antara keragaman suku dan etnis di Indonesia. Pelesetan itu berarti juga melecehkan Bhinneka Tunggal Ika.

AMS juga melaporkan Muhammad Syahid, yang juga dianggap telah melecehkan dengan memelesetkan sampurasun di media sosial Facebook.

Menurut Rizieq, sampurasun sebagai adat Sunda yang punya makna sangat baik dan amat bagus, serta boleh digunakan untuk menyapa sebagai penghormatan, selama tidak dijadikan sebagai pengganti syariat "Assalaamualaikum".

Bupati Purwakarta: Patung Wanita Telanjang Silakan Dibakar

Laporan: Jhon Hendra/ Bandung

Taman Air Mancur Sri Baduga Maharaja

Punya Wisata Andalan, Purwakarta Targetkan 3 Juta Wisatawan

Taman Air Mancur Sri Baduga Maharaja jadi daya tarik.

img_title
VIVA.co.id
27 Februari 2016