KCJ: Bus TransJakarta Itu Menerobos Perlintasan KRL

Trans Jakarta Vs Commuterline
Sumber :
  • Twitter cantiknyamae
VIVA.co.id
Terkait Demo, Hindari Stasiun Juanda dan Gondangdia
- Bus TransJakarta Koridor 8 (rute Lebak Bulus - Harmoni Sentral) yang mengalami kecelakaan di perlintasan kereta api Kedoya diduga menerobos perlintasan yang terletak di wilayah Jakarta Barat itu.

Antisipasi Kepadatan, KRL Tambah Petugas Tiket

Asisten Manajer Komunikasi PT KRL Commuter Line Jakarta (KCJ) Adli Hakim mengatakan, berdasarkan informasi dari masinis kereta api 2173, bus TransJakarta gandeng menabrak kereta yang tengah melintas dari Tangerang menuju ke Stasiun Duri.
Menhub Baru Target Penumpang Commuter Line Capai 420 Juta


"Info awal, pada pukul 14.35 WIB, masinis menginfokan bus TransJakarta menabrak kereta api," ujar Adli saat dihubungi melalui sambungan telepon pada Sabtu, 28 November 2015.


Adli mengatakan pada pukul 14.52 WIB, evakuasi terhadap bus TransJakarta mulai dilakukan. Adli memastikan tidak ada satupun korban luka atau korban jiwa di kereta api yang melintas. Meski demikian, Adli tidak memastikan hal yang sama terjadi di bus TransJakarta.


"Untuk KRL tidak ada korban jiwa, untuk di busway (TransJakarta) tidak bisa kami pastikan," ujar Adli.


Dihubungi sebelumnya, Direktur Utama PT. Transportasi Jakarta Antonius Kosasih mengatakan operator bus yang tertabrak adalah Perum DAMRI. Kosasih belum bisa memastikan keberadaan korban luka atau korban jiwa di bus TransJakarta nahas. Kosasih saat ini masih menuju ke lokasi kejadian.


"Sedang kami selidiki, nanti saya kabari," ujar Kosasih melalui pesan singkat.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya