Kebijakan Ekonomi Jilid III Harus Mencakup Semua

Sumber :
VIVA.co.id
Komisi VII Dukung Upaya Pemerintah Perkuat Pertamina
- Wakil Ketua DPR RI Agus Hermanto menyambut baik paket kebijakan ekonomi jilid III yang dicanangkan pemerintah, untuk mempercepat pergerakan pertumbuhan ekonomi nasional.

Pimpinan DPR Nilai Sudah Cukup Bukti Jadikan Ahok Tersangka

"Kami menyambut dengan baik dan kami juga akan memberikan dorongan pada paket-paket kebijakan yang diguyurkan kepada masyarakat Indonesia,” ujar Agus.
Cita Citata Cabut Laporan terhadap Anggota DPR


Meskipun demikian, ia berpendapat bahwa paket kebijakan ini belum menjadi obat mujarab karena belum bisa memenuhi ataupun mendongkrak ekonomi secara substansial.


"Kita mengetahui bahwa sekarang secara substansi, bahwa ekonomi kita sekarang memang benar-benar sedang terpuruk,” ujar Agus.


Menurutnya, perencanaan ekonomi ini harus meliputi jangka pendek, menengah dan panjang. Untuk jangka pendeknya, Agus mengatakan bahwa yang perlu diperkuat adalah daya beli masyarakat, terutama masyarakat kalangan menengah-ke bawah.


"Karena kalau masyarakat menegah ke bawah ini memiliki daya beli yang baik, mereka akan mengkonsumsi produk dalam negeri sehingga perusahaan-perusahaan dan industri yang ada di Indonesia itu tetap bisa berjalan dengan normal. Kalau perusahaan bisa berjalan dengan baik, pasti PHK bisa dihindari,” ujar Agus.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya