Suzuki Siap Pamerkan Motor Turbo Tenaga Buas

Superbike konsep milik Suzuki
Sumber :
  • motorbeam
VIVA.co.id
JK Bangga Penjualan Mobil Capai Satu Juta Unit per Tahun
- Suzuki bakal memperkenalkan motor konsep terbarunya pada ajang Tokyo Motor Show 2015 yang akan digelar akhir bulan ini. Konon kabarnya, superbike tenaga buas ini akan ditanami sebuah mesin turbo.

Pameran Mobil Terbesar Asia Tenggara GIIAS 2016 Resmi Dibuka

Dilansir Motorbeam, konsep superbike dari Suzuki ini kabarnya akan mampu menyemburkan tenaga menakutkan. Selama ini, Suzuki memang terus mengembangkan teknologi untuk mampu bersaing dengan para kompetitornya.
Wapres Kalla Resmikan Pembukaan GIIAS 2016


Salah satu caranya dengan melahirkan motor dengan tenaga raksasa terbaru. Dan motor dengan tenaga buas ini sepertinya akan diproyeksikan Suzuki untuk menandingi kedigdayaan Kawasaki H2 yang lebih dulu menderu.


Proyek besar ini juga menjadi bukti nyata bahwa pabrikan otomotif asal Jepang ini tengah fokus untuk merambah sepeda motor dengan mesin turbo. Bahkan Suzuki kabarnya telah mematenkannya.

 

Menariknya, kinerja superbike turbo Suzuki ini akan sangat mirip dengan yang digunakan mobil balap Formula One.


Masih menurut Motorbeam, Suzuki juga akan menanamkan dua unit motor listrik pada superbike-nya ini. Dua motor ini akan mengirimkan tenaga untuk bahu membahu bersama mesin turbo demi menghasilkan tenaga raksasa.


Salah satu motor akan melekat di bagian belakang mesin untuk meningkatkan tenaga dan torsi saat dibutuhkan. Dan tenaga besar dari superbike Suzuki ini akan disalurkan lewat gearbox semi otomatis.


Kabarnya, superbike tenaga buas dari Suzuki ini secara utuh akan memiliki kapasitas 1000cc dan total menghasilkan tenaga 320 bhp. Terdengar gila bukan? Kita tunggu saja kehadirannya. (ren)


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya