Ini yang Akan Dilakukan Budi Waseso di BNN

Komjen Budi Waseso
Sumber :
  • ANTARA FOTO

VIVA.co.id - Persoalan narkotika dan obat-obatan terlarang di Indonesia masih menjadi pekerjaan rumah Badan Narkotika Nasional (BNN).

Saingi Ahok, Pendukung Budi Waseso Mulai Dekati PDIP

Oleh Karena itu, Kepala BNN yang baru, Komisaris Jenderal Polisi Budi Waseso, akan menuntaskan seluruh permasalahan narkoba yang sudah merusak generasi bangsa. Bahkan, beberapa program sudah disiapkan.

"Saya punya program, mulai hari ini sudah merencanakan rencana saya di BNN," kata Budi Waseso, di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Jumat 4 September 2015.

Tentunya, semua program yang akan dilaksanakan di BNN akan terus di digiatkan dan dievaluasi di internal BNN.

"Itu sudah komitmen saya jika dapat jabatan akan evaluasi dikenali dan akan mengaudit seluruh kegiatan yang ada di BNN," kata Budi Waseso.

Tapi, jenderal bintang tiga itu tak mau membuka program apa yang direncanakannya dalam jangka dekat itu. "Saya belum tahu, tapi semua pekerjaan akan jadi prioritas," katanya.

Sisi yang berbeda, setelah ditunjuk sebagai orang nomor satu di Badan Narkotika Nasional, ada pesan yang disampaiakan oleh anaknya buahnya di Bareskrim Polri.

"Ada beberapa pertanyaan pada saya, dan saya juga memberi semangat agar terus kerja dengan baik. Selesaikan pekerjaan, lanjutkan pekerjaan yang sedang berjalan," katanya. (ase)

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto.

PDIP Bahas Nama Budi Waseso untuk Pilkada Jakarta

Sekretaris Jenderal mengelak menjawab soal nama Risma.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016