Golkar Tak Ikut Pilkada Serentak di 7 Daerah Ini

Partai Golkar saat menggelar kampaye pada Pemilu 2014.
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin
VIVA.co.id
Politikus Budi Supriyanto Didakwa Disuap Ratusan Ribu Dolar
- Partai Golkar dari kedua kubu, baik Munas Bali maupun Munas Ancol, memastikan tidak mengusung kandidat di tujuh daerah. Ini dipastikan langsung oleh Tim 10, yang beranggotakan dari kedua kubu.

Partai Pendukung Ahok Pakai Janji Tertulis Biar Tak Membelot

Seperti diketahui, Tim 10 dibentuk usai perjanjian islah kedua kubu. Islah dilakukan secara terbatas untuk kepentingan pilkada serentak 2015.
Komisi V Apresiasi Gubernur Sulbar


"Jawa Tengah tiga kabupaten (tidak mengusung calon). Jawa Timur satu kabupaten. Lampung dua kabupaten. DIY satu kabupaten," jelas anggota Tim 10, Nurdin Halid, dalam keterangan persnya di Hotel Sultan Jakarta, Selasa 28 Juli 2015.


Kesepakatan kedua pihak, untuk tidak mencalonkan bukan karena tidak adanya kesepahaman untuk mengusung salah satu kandidat. "DPD 2 nya tidak ada calon, di samping kursinya tidak cukup dan tidak ada koalisi," jelas Nurdin.


Ada 269 pilkada langsung, baik provinsi maupun kabupaten kota digelar pada 2015 ini. Nurdin mengaku hingga batas akhir pendaftaran pada Selasa ini, Tim 10 belum bisa merampungkan semuanya.


Dia mengaku ada 43 (sebelumnya 50) daerah yang tidak bisa direkomendasikan bersama-sama oleh Tim 10. "43 belum sempat dibicarakan, waktunya (tidak cukup)," katanya.


Dari jumlah sebanyak itu, semuanya adalah di kabupaten dan kota. Sementara itu, untuk calon gubernur dan wakil gubernur, semuanya bisa diselesaikan oleh Tim 10. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya