Soetrisno Bachir Harap Rakernas PAN Cairkan Kebekuan Politik

Penutupan Kongres PAN
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Rosa Panggabean
VIVA.co.id
PAN Minta Warga Surabaya Rela Lepas Risma ke DKI
- Ketua Majelis Permusyawaratan Partai (MPP) PAN, Soetrisno Bachir berharap Pelantikan dan Pembukaan Rakernas PAN, Rabu, 6 Mei 2015 di Balai Sudirman, Jakarta, menjadi momen untuk memecah kebekuan komunikasi pemerintah. Apalagi Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan hadir dalam acara ini.

Pesta Narkoba, Politikus PAN Ditangkap BNN
"Ya Ketua Umum, Zulkifli di samping dia ketua MPR. Lembaga tinggi negara, maka Zul, harus mengajak elite bangsa, parpol yang tergabung dalam pendukung pemerintah maupun partai non pendukung untuk bersama membangun bangsa," katanya.

PAN Jajaki Koalisi dengan PDIP di Pilkada Yogyakarta
Ia menambahkan dengan kedatangan para elite partai dan Presiden Jokowi malam ini bisa mencairkan kebekuan politik yang ada saat ini. Menurutnya pertemuan ini menunjukkan pada rakyat bahwa para pemimpin negeri ini rukun dan damai. 

"Imbasnya diharapkan rakyat akan menjadi optimis melihat perjalanan bangsa, kalau melihat pemimpinnya bersatu," katanya.

Selain itu kegiatan malam ini merupakan lanjutan dari kongres PAN ke IV di Bali beberapa waktu lalu. Dimana PAN mulai mengonsolidasikan pengurus dan basis untuk menghadapi Pilkada serentak pada Desember mendatang.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya