Penyidik Sita Berkas-berkas dari Kantor TPPI

Sumber :
  • VIVA.co.id/ Muhammad Iqbal

VIVA.co.id - Badan Reserse Kriminal Mabes Polri melakukan penggeledahan di kantor PT Trans-Pacific Petrochemical Indotama (TPPI) pada Selasa, 5 Mei 2015 sejak pukul 13.20 WIB. Para penyidik keluar dari pintu belakang kantor yang langsung bersinggungan dengan lift barang sekitar pukul 18.44 WIB.

Beberapa penyidik Bareskrim tampak mendorong troli yang berisi dus-dus berkas yang disita dari kantor TPPI. Barang hasil geledahan tersebut dibawa dengan tiga buah mobil yang menunggu di parkiran gedung Mid Plaza 2 Sudirman.

Saat penyidik keluar membawa berkas tersebut tak satupun keterangan dari mereka. Hanya salah satu pegawai TPPI yang mengatakan mereka sengaja pulang telat padahal jam kantor sudah selesai, karena penggeledahan tersebut.

"Ya barangkali masih ada yang bisa kami bantu, makanya kami tunggu sampai selesai" ujarnya kepada VIVA.co.id.

Salah seorang penyidik, Briptu Didimus Damianus yang sempat keluar kantor TPPI mengatakan bahwa ada 400 dokumen yang diperiksa oleh tim penyidik yang berjumlah 11 orang.

Kompolnas: Dipimpin Anang Iskandar, Bareskrim 'Sepi'

"Nanti komandan akan beri keterangan, semua pegawai kantor ada di dalam ruangan saat kita melakukan pemeriksaan" ujarnya.

Namun saat penyidik keluar dan masuk ke lift barang gedung, tak satupun yang memberikan keterangan kepada media.

Suntik Gas Elpiji, Pria di Sukabumi Digiring Polisi

Biasanya diecerkan di warung-warung sekitar Cicurug, Sukabumi

img_title
VIVA.co.id
2 Februari 2016