Lebih Aman Menidurkan Bayi Anda

VIVAnews - Saat memiliki bayi, banyak para ibu yang memilih untuk tidur bersama buah hatinya. Selain karena sang bayi membutuhkan ASI, para ibu baru ini juga ingin selalu bisa mengawasi kebutuhan anaknya.

Misi Pemerintah Lewat Transformasi Digital Capai Target Pertumbuhan Ekonomi 5,2% di 2024

Tapi ternyata tidur bersama bayi kecil bukan tanpa risiko. Menurut penelitian yang dilakukan Foundation for the Study of Infant Deaths (FSID) tidur bersama bayi bisa menimbulkan risiko kematian.

Risiko terbesar terutama terjadi apabila sang orangtua memiliki kebiasaan merokok, minum minuman beralkohol, mengonsumsi obat yang menyebabkan kantuk dan ketika dalam keadaan lelah luar biasa.

Trik Simpel Ivan Gunawan, Agar Silaturahmi Lebaran Bisa Tetap Glowing

Bekas asap rokok yang menempel di dalam kamar bisa meracuni pernafasan bayi yang masih sangat sensitif. Lalu, saat mengonsumsi obat, minuman beralkohol atau ketika dalam keadaan lelah biasanya seseorang akan tidur tanpa menyadari ada bayi yang berisiko tertindih di sebelahnya.

Tanpa faktor-faktor di atas, bayi kecil juga berisiko meninggal dunia akibat pemilihan kasur yang salah. Kasur yang tidak rata bisa mempengaruhi kesehatan bayi.

Panen Raya di Purwakarta Jelang Lebaran Dimassifkan Perkuat Ketahanan Pangan

Dalam memilih kasur sebaiknya Anda juga perhatikan kualitas, apakah saat ditiduri akan menurun atau sedikit kempis. Jika kondisi kasur mudah kempis saat ditiduri sebaiknya jangan biarkan bayi Anda tidur di kasur tersebut. Karena, ia akan tenggelam dalam kasur dan kesulitan bernafas, terutama untuk bayi-bayi yang baru lahir.

"Setiap orang tua harus mengetahui risiko saat tidur bersama bayi di tempat tidur. Dan kami ingin mensosialisasikan hal itu," kata kepala FSID, Joyce Epstein seperti VIVAnews kutip dari BBC.

Menurut data dari Dr. Marta Cohen, seorang dokter anak dari Sheffield Children Hospital, Inggris, dari 50 kasus kematian bayi antara 2004 sampai 2007, 31 kasus disebabkan karena orang tua berbagai tempat tidur dengan bayi mereka.

Untuk itu sebaiknya biarkan bayi Anda tidur di dalam boksnya, hal itu menghindari ia tertindih atau kecelakaan lain yang bisa menyebabkan kematian.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya