Klaim Keunggulan Yamaha YZR-R25 dari Pesaingnya

Yamaha YZR-R25
Sumber :
  • VIVAnews/Anry Dhanniary
VIVAnews - Persaingan di kelas 250cc motor sport Tanah Air semakin panas setelah Yamaha YZR-R25 diluncurkan Selasa 20 Mei 2014. Apa kelebihan "Baby M1" dibanding para kompetitor?
Sepak Terjang Netzah Yehuda, Batalion Tempur Israel yang 'Digebuk' AS

Saat ini, pasar 250cc masih dikuasai oleh Ninja 250 RR besutan Kawasaki, sedangkan Honda dengan CBR250. Meski paling buncit, Yamaha yakin "kuda besi" rakitan mereka bakal lebih menggoda dibanding dua nama di atas.
Tom Lembong Pilih Setia di Gerakan Perubahan: Saya Satu Paket dengan Anies Baswedan

Dengan percaya diri, Toshima Miyabe, Project Leader R25, datang langsung dari Yamaha Jepang dan membuka seluruh kelebihannya di depan wartawan saat peluncuran.
Anies soal Tawaran Jadi Menteri di Kabinet Prabowo: Belum Ada yang Ngajak

"Pertama, mesin motor ini memiliki kualitas nomor satu. Power sangat maksimal mencapai 36ps, kompetitor lain hanya 29ps dan 31ps. Jauh," ungkap Miyabe.

"Handling juga begitu. R25 sangat lincah dan memiliki handling sporty, yang siap lewati tikungan dengan kecepatan tinggi. Bobot 166 kg jadi satu alasan," lanjutnya.

Selain itu, R25 disebut memiliki desain yang revolusioner dibanding dua pesaingnya. Tidak hanya mata yang lebih tipis dengan mika lebih masuk ke dalam dan fairing kanan-kiri yang kokoh, desain juga membantu performa motor.

"Di moncong motor ada air duct (lubang angin) untuk membantu pendinginan di belakang fairing. Ini adalah satu dari beberapa desain Yamaha YZF-M1 (motor Yamaha di MotoGP) yang diterapkan di motor R25," papar Miyabe.

Selain air duct, satu lagi teknologi motor superbike yang sangat krusial bagi R25 adalah deep-bottom oil pan atau penyedotan oli dari bawah tangki. Dengan kemampuan manuver motor yang ciamik, teknologi ini membuat asupan oli tetap terjaga.

Begitu juga sistem peringatan pergantian gigi di speedometer serta data konsumsi bensin secara real-time, merupakan dua dari 10 fitur yang tersedia di speedometer R25.

Tidak hanya performa dan gaya yang diutamakan Yamaha, selain itu kenyamanan konsumen menghadapi lalu lintas di Indonesia.

"Sudut handling motor sport biasanya pendek, tapi R25 ini stangnya bisa bergerak sampai 34 derajat. Jadi, lebih enak untuk manuver. Kompetitor hanya 29 derajat. Ini sesuai slogan R25, superbike yang bisa digunakan setiap hari," ujar Miyabe. (art)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya