Kecelakaan Maut: Ferrari Terbelah Dua, 2 Remaja Tewas

Ferrari 355 GTS
Sumber :
  • wreckedexotics.com
VIVAnews
Kenaikan Tarif Cukai Disarankan Moderat Menyesuaikan Inflasi agar Tidak Suburkan Rokok Ilegal
- Kecelakaan maut yang melibatkan supercar Ferrari terjadi di Vicenza, Italia. Saking kencangnya dipacu, Ferrari 355 GTS hilang kendali lalu tergelincir dan terbelah dua bagian.

Akibat Rem Mendadak, Pengendara Motor Tabrak Pikap hingga Terjungkal

Dilaporkan
Viral di Media Sosial Tawuran Brutal Antar Pelajar, 3 Pelaku Terancam Hukuman Penjara 10 Tahun
Autoevolution dan
Wreckedexotics
, Selasa 18 Juni 2013, dua korban tewas dalam insiden nahas tersebut. Keduanya adalah si pengemudi Ferrari, remaja berusia 22 tahun, berserta penumpangnya yang juga remaja berumur 11 tahun.


Berdasarkan penyelidikan sementara kepolisian setempat, penyebab kecelakan lantaran si pengemudi memacu kuda jingkrak--julukan Ferrari dengan kecepatan tinggi saat berada di jalanan yang licin.


Mobil pun hilang kendali dan tergelincir. Lalu terpelanting hingga terbelah menjadi dua bagian. Kondisi mobil sudah tak berbentuk alias hancur lebur.


Ditenggarai si pengemudi tidak memiliki keahlian yang mumpuni untuk mengendarai supercar. Mengingat mobil tersebut memiliki tenaga yang dahsyat, apa lagi saat melintas di jalan yang licin. Kalau tidak lihai, bukan mustahil berujung petaka.


Sebagai pengingat, Ferrari 355 diproduksi pada 1994-1999, yang merupakan penerus F369. Mesin yang diusung 3.500 cc V8 DOHC yang dikawinkan 6 percepatan berteknologi gearbox Formula 1 sehingga menjadikan mobil tersebut mobil terbaik saat itu. Ada 3 tipe yang disediakan yakni F355 Spider, F355 GTS dan F355 Challenge. (adi)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya