Spesifikasi Lengkap Hardtop Legendaris Terbaru

Toyota Fj Cruiser di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2012
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi

VIVAnews - PT Toyota Astra Motor menghadirkan varian terbaru produk Sport Utility Vehicle (SUV) dengan meluncurkan Toyota FJ Cruiser, yang diharapkan dapat memenuhi keinginan para pecinta petualangan di Tanah Air. Perjalanan mobil legendaris yang kerap disebut Hardtop ini dimulai dengan Seri FJ 40 pada 1960 dan hingga saat ini masih tetap dicari para pecinta setianya.

Toyota FJ Cruiser dikenal sebagai adventure – ready 4WD vehicle yang mengutamakan kualitas, daya tahan, dan keandalan. Toyota FJ Cruiser merupakan kendaraan berpenggerak empat roda (4WD vehicles) yang nyaman dikendarai di berbagai medan off-road.

Marketing Director PT Toyota Astra Motor Joko Trisanyoto mengatakan, Toyota menyadari kebutuhan para pecinta petualangan terhadap kendaraan yang mampu digunakan di berbagai medan off road cukup tinggi. Karena itu, Toyota menghadirkan a tough, strong, and smart work vehicle untuk menjawab kebutuhan itu.

“Toyota berharap dengan hadirnya a tough, strong, and smart work Toyota FJ Cruiser dapat memenuhi keinginan para pecinta setia mobil legendaris ini,” kata Joko.

Dari sisi produk, desain eksterior FJ Cruiser memiliki spirit dari FJ 40, diantaranya garis body yang terkesan kekar dipadu dengan aksen klasik yang dapat terlihat pada lampu utama dan grille depan, sama seperti legendanya, FJ Cruiser.

Selain itu, FJ Cruiser mempunyai kaca yang lebar sama seperti FJ 40. Atap berwarna putih FJ Cruiser diambil dari tampilan khas FJ 40 klasik yang menggunakan atap fiber-glass berwarna putih.

Sementara itu, desain interior depan luas dan nyaman, sehingga memberikan pengalaman mengemudi yang unik.

PDIP Terbuka untuk Siapa Saja yang Mau Maju Pilkada Jakarta 2024

FJ Cruiser dilengkapi dengan steering wheel dengan kontrol audio, formasi kursi yang lebih baik, sehingga bisa mengarungi berbagai medan, 60/40 split rear seat dan posisi seat yang lebih baik sehingga membuat pengendara dan penumpang merasa nyaman, large cargo room yang dilengkapi dengan rubbed cargo mat, memungkinkan pengendara untuk memuat banyak barang.

Toyota FJ Cruiser hadir dalam dua tipe warna, yakni two tone dan monotone. Two tone memiliki warna yang berbeda untuk roof dan body. Pilihan warna untuk body terdiri 8 pilihan yaitu, beige, blue, gray metalik, black, dark green, beige, dan grayish blue dengan roof berwarna putih. Sementara untuk monotone, roof dan body memiliki warna yang sama. Warna yang tersedia yaitu putih dan merah.

Kelahiran FJ Cruiser tidak lepas dari ide untuk membuat FJ baru yang memiliki kemampuan dan ketangguhan off road khas FJ 40. Kelahirannya dimulai sejak lebih dari 50 tahun yang lalu dan terus mengalami penyempurnaan.

Dimulai dari diluncurkannya Toyota Jeep BJ pada 1951, dilanjutkan oleh FJ 20 pada 1955, FJ 40 pada 1960, FJ 70 (Van) pada 1984, dan FJ 70 (Wagon) pada 1985. Untuk menguji ketangguhan yang dimiliki oleh FJ Cruiser, Dave Danzer selaku product planner Toyota bersama Akio Toyoda membuat sebuah program pengembangan di pabrik NUMMI.

FJ Cruiser mulai diperkenalkan di Chicago Auto Show pada 2003 sebagai mobil konsep dan mendapat tanggapan yang positif. Pada 2004, pengujian kembali dilakukan dengan dibuatnya beberapa prototype FJ Cruiser dan dibawa menjelajah ke jalur off-road ekstrem di Amerika.

Pada 2005, versi produksi dari FJ Cruiser mulai diperkenalkan pada saat penyelenggaraan NAIAS (North America International Auto Show). Mobil ini mulai merambah pasar dunia pada 2007.

Liverpool vs Atalanta

Prediksi Liga Europa: Atalanta vs Liverpool

Duel Atalanta vs Liverpool dalam Perempat Final Liga Europa leg kedua di Stadion Gewiss, Jumat 19 April 2024, pukul 02.00 WIB. Berikut prediksinya.

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024