Tim SAR Merapi Sisir Korban di Kali Gendol

Pasca Erupsi Merapi
Sumber :
  • FOTO ANTARA/Noveradika

VIVAnews - Tim SAR kembali melanjutkan pencarian terhadap kemungkinan adanya korban akibat letusan Gunung Merapi. Untuk hari ini, tim akan memfokuskan untuk mencari korban di sepanjang Kali Gendol.

"Diduga masih banyak korban yang belum dievakuasi di sepanjang Kali Gendol," kata Kepala Tim SAR Merapi, Suseno, Kamis 11 November 2010.

Fokus pencarian ini akan dilakukan pada jarak sekitar 300 meter dari Kali Gendol. "Wilayah ini kondisinya sangat parah akibat letusan Merapi yang kedua," ujarnya.

Namun, sampai pagi ini pencarian masih belum dilakukan. Tim SAR masih berkondolidasi, mengingat masih banyaknya luncuran awan panas yang mengarah ke wilayah tersebut. Tim akan menunggu keadaan kondusif.

"Saat ini kita belum bisa ke daerah itu karena masih ada awan panas dan curah hujan yang cukup tinggi di lereng Merapi, ditambah lava pijar yang masih terjadi," ujarnya.

Sebelumnya, Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi, Surono, memastikan energi yang ada di Gunung Merapi masih cukup banyak. Berdasarkan kondisi ini, status awas masih tetap diberlakukan.

Ditambahkan, kondisi merapi masih di level awas, dan masih ada api pada puncak Merapi. Tremor juga terus-menerus terjadi bersamaan dengan getaran.

Bergerak Cepat, Bea Cukai Kudus Kembali Temukan Dua Bangunan Tempat Produksi Rokok Ilegal
Bluebird hadirkan layanan Lifecare Taxi

Bluebird Hadirkan Layanan Baru, Pakai Toyota Voxy

Bluebird sebagai perusahaan taksi besar di Indonesia, hari ini meluncurkan Lifecare Taxi, layanan taksi yang dirancang khusus untuk individu dengan kebutuhan khusus, lans

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024